Jumat, 28 November 2008

Mari Tidak Sekedar Melihat Indonesia

Pernahkah kita,
dalam rentang usia kita,
memikirkan sejenak tentang bangsa kita?
Indonesia kita?

Tentang kemiskinan, yang sepertinya tak lelah menemani bangsa ini,
Soal kelaparan yang masih saja kerap ada, padahal Indonesia negara agraris,
Tentang jutaan pengangguran, padahal bangsa ini terkenal kaya akan sumber daya alam,
Soal korupsi yang masih terus ada di dalam birokrasi Indonesia, padahal reformasi telah lahir
Tentang perdagangan anak dan wanita, padahalbangsa ini terkenal sebagai bangsa yang beradab,
Soal kekerasan, yang setiap harinya menghiasi layar televisi

Pernah kita sejenak,
berfikir untuk tidak sekedar berfikir saja,
namun berkontribusi untuk bangsa ini?

Mari bersama,
tidak sekedar berfikir saja,
namun mulai mencinta bangsa ini,
dengan kontribusi nyata kita,
dengan apapun dan sekecil apapun!

Tidak ada komentar: